Kendari – Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi menegaskan dirinya akan maju sebagai calon legislatif (caleg) DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang.
Ali Mazi mengatakan dirinya tak mungkin lagi maju sebagai calon gubernur Sulawesi Tenggara karena konstitusi tegas membatasi jabatan gubernur hanya sampai 2 periode.
Ali Mazi sudah menjabat Gubernur Sulawesi Tenggara selama 2 periode. Periode pertama sejak 18 Januari 2023 hingga 2008 dan periode kedua sejak 5 September 2018 hingga 5 September 2023.
BACA JUGA:Â Salah yang Bilang Giona Mau Maju Pileg: Saya Tak Main-main Tujuanku Rebut Kursi Wali Kota Kendari
“Tapi kalau calon DPR RI oke,” ucap Ali Mazi.
Ali Mazi mengungkapkan keinginannya maju sebagai Caleg DPR RI karena Ketua DPW NasDem Sulawesi Tenggara ini membangun daerah.
BACA JUGA:Â PHRI Sulawesi Tenggara Gelar Musda, Hugua dan Umar Bonte Calon Ketua
“Setelah kita selesai membangun dari sini, kita membangun lewat pusat,” pungkas Ketua DPW NasDem Sulawesi Tenggara ini.
Diketahui Sulawesi Tenggara punya jatah 6 kursi di DPR RI.
Enam orang perwakilan Sulawesi Tenggara yang saat ini duduk di Senayan yaitu Tina Nur Alam (NasDem), Rusda Mahmud (Demokrat), Bahtra Banong (Gerindra), Ridwan Bae (Golkar) Fachry Pahlevi Konggoasa (PAN) dan Hugua (PDIP).
Laporan: Mus