Konawe Utara – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Utara bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari melakukan penandatanganan kerjasama di bidang pariwisata dan perdagangan.
Hal itu dilakukan di momen puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Pemkab Konawe Utara ke-16 yang digelar di Pantai Taipa Senin (2/1/2023).
Pj Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu didampingi Sekda Kota Kendari Ridwansyah Taridala mewakili Pemkot Kendari, dan Bupati Konawe Utara Ruksamin bersama Wakil Bupati Abuhaera melaksanakan penandatanganan Kerjasama disaksikan Ali Mochtar Ngabalin yang merupakan Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) di atas perahu nelayan di tengah pantai wisata Tanjung Taipa, Kabupaten Konawe Utara.
Asmawa Tosepu sangat mengapresiasi sinergitas yang terjalin antara Pemkot Kendari dan Pemkab Konawe Utara.
“Di momen puncak Hari Ulang Tahun Kabupaten Konawe Utara tak lupa saya atas nama Pemerintah Kota Kendari menyampaikan ucapan selamat atas bertambahnya usia Pemkab Konut ke-16 tahun, dan yang paling membahagiakan dipuncak perayaan HUT ini, kami Pemerintah Kota Kendari bersama Pemerintah Kabupaten Konawe Utara bisa melaksanakan penandatanganan kerjasama di bidang Pariwisata dan Perdagangan,” ucap Asmawa.
“Semoga kolaborasi ini bisa bermanfaat bagi kita semua, utamanya bagi masyarakat sekitar lokasi wisata yang penuh kearifan lokal, serta di bidang perdagangan seperi yang kita ketahui Kota Kendari sebagi pusat kota dagang, dan kami berupaya memanfaatkan potensi yang ada di Kota Kendari untuk berkolaborasi dengan Kabupaten Konut,” tambah Asmawa.
Diketahui sebelumnya, pada 30 Desember 2022, Bupati Konawe Utara Ruksamin resmi membuka perayaan HUT Konut Ke-16 dan Konasara Festival 2022 di Pantai wisata Tanjung Taipa.
Di Hut Konut ke-16, Pemkab Konut melaksanakan upacara di tengah laut Pantai Tanjung Taipa.
“Kenapa saya ingin upacara di tengah laut, karena potensi laut yang sangat luar biasa di Konut dan saya ingin mengajak pengunjung menyaksikan bagian dari surga dunia itu,” ungkap Ruksamin.
Laporan: Mus